Bupati Serahkan SK CPNS dan PPPK 2024, Tegaskan Dedikasi ASN

BATULICIN – Suasana haru dan penuh semangat menyelimuti Pendopo Kantor Bupati Tanah Bumbu pada Rabu (28/5/2025), saat Bupati Andi Rudi Latif secara simbolis menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepada CPNS dan PPPK formasi tahun 2024.


Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan ucapan selamat kepada para penerima SK dan menekankan bahwa kehadiran mereka memperkuat jajaran ASN di Tanah Bumbu. “Hari ini kita menyambut tenaga baru yang siap mengabdi dan melayani masyarakat,” ujarnya.

Bupati juga mengingatkan agar para CPNS dan PPPK senantiasa menunjukkan profesionalisme, menjunjung integritas, dan menjadi pelayan publik yang adil, jujur, dan bertanggung jawab. Ia juga mendorong agar mereka terus belajar, berkembang, serta membangun kolaborasi di lingkungan kerja.


Khusus bagi CPNS yang berasal dari luar daerah, Bupati mengajak mereka untuk berAKSI Bersama dalam membangun Tanah Bumbu agar lebih maju dan pelayanan publik semakin berkualitas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *